Selasa, Mei 20, 2025
BeritaKegiatan

PJ Walikota Keliling Pantau Siskamling Di Hari Perdana, Warga Sangat antusias

Wonuasultra.com, Kendari – Setelah me-launching Program Siskamling Selasa pagi, Pj Wali Kota Kendari Muhammad Yusuf melakukan kunjungan kebeberapa lokasi warga yang melakukan kegiatan Siskamling, Selasa Malam (2/7/2024).

Bergerak mulai sekira pukul 22.30 Wita, lokasi pertama yang dikunjungi Pj Wali Kota Kendari adalah Pos kamling RT 13/RW 08 Kelurahan Mandonga, Kecamatan Mandonga, dilanjutkan pada RT lainnya di Kelurahan Mandonga yang dilakukan di rumah salah satu warga.

Pj Wali Kota Kendari kemudian melanjutkan pemantuan Siskamling ke Poskamling RT 13/RW 05 Kelurahan Lahundape, Kecamatan Kendari Barat, berlanjut ke RT 08/RW 04 Kelurahan Mata, Kecamatan Kendari dan berakhir di Pos Kamling RT 02/RW 01 Kelurahan Pondambea, Kecamatan Kadia.

Pj Wali Kota Kendari mengaku, sangat senang dan mengapresiasi antusias warga yang dimotori oleh para RT dan RW untuk melakukan kegiatan Siskamling di wilayahnya masing-masing.

“Alhamdulillah di hari pertama kita launching program Siskamling ini, warga sudah langsung merespon dengan baik, dengan swadaya mengaktifkan kembali kegiatan Siskamling yang dulu pernah dilakukan, baik yang melakukan kegiatan ini di pos-pos Kamling maupun yang menggunakan rumah-rumah warga sebagai tempat ronda,” ujar Pj Wali Kota Kendari.

Mantan Pj Bupati Buton Tengah ini berharap kegiatan Siskamling ini terus berjalan secara konsisten sehingga tercipta rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga Kota Kendari.

“ Saya berharap kegiatan Siskamling juga dapat dilakukan dirumah-rumah warga sebagai titik kumpul secara bergantian bukan hanya di Pos Kamling, sehingga tercipta keakraban antar sesama warga seperti yang pernah terbangun pada masa-masa lalu,” tutup Pj Wali Kota Kendari.

Turut mendampingi Pj Wali Kota Kendari pada kegiatan pemantaun ini, Plt Kasat Pol PP Alimin yang juga menjabat sebagai Camat Mandonga, Plt Kadis Perpustakaan dan Arsip Aswido, serta Kabag Protokol Satriawan yang juga menjabat sebagai Plt Kadis Damkar dan Penyelamatan.Selengkapnya kendarikota.go.id

Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *